Selamat IdulFitri, mohon maaf lahir dan batinn..
Lebaran kali ini saya di rumah saja, istirahat di rumah santai-santai dan ngga ikutan mudik, soalnya katanya sih kalau calon pengantin ngga baik pergi jauh-jauh..
untuk mengisi liburan lebaran, saya menyiapkan wedding song untuk pernikahan kami yang tinggal 12 hari lagii.. :D saya juga dibantu oleh Dyla, Sisil, Bu Nurul, dan juga teman baru dari Itali namanya Fabio
lagu pernikahan adalah musik atau lagu yang dimainkan/diperdengarkan saat acara pernikahan. Ini salah satu faktor penting yang bisa mempengaruhi mood para undangan (selain tentunya makanan).
sumber gambar: http://goo.gl/fpX2zU |
- calon pengantin pria masuk ke dalam ruangan untuk akad nikah
- jeda antara akad nikah dengan resepsi
- kirab pengantin
- resepsi pengantin
Nah.. musik pengiring kita pasang saat calon pengantin pria masuk ke dalam ruangan untuk akad nikah dan kirab pengantin. Musiknya musik apa? Tergantung tema pernikahan. Pakai adat, nasional, atau internasional? Pernikahan saya yang setengah adat setengah nasional ini rencananya pakai cucuk lampah saat kirab pengantin. Cucuk lampah itu semacam tarian penyambutan dari adat jawa. Tentunya cucuk lampah ini pakai musik jawa dong yaa..
Musik pengiring saat calon pengantin pria masuk ke tempat akad nikah masih saya pikirin nih, apakah mau musik jawa juga atau yang lain.
Jeda antara akad nikah dan resepsi kira-kira 1,5 jam. Kita bisa pasang lagu-lagu yang sudah disiapkan di CD. Kira-kira cukup sekitar 30 lagu.. Kalau lebih sedikit dari itu bisa aja tapi nanti lagunya ngulang.
Lalu lagu untuk resepsi pengantin. Kalau ada budget besar untuk musik, kita bisa sewa grup musik akustik yang keren. Tapi dari paketan Paramita Catering, saya dapat organ tunggal dan satu orang penyanyi. Lumayan banget! Lebih hemat dan ngga usah pusing cari kesana kemari.
Kita bisa minta teman-teman yang jago menyanyi untuk sumbang lagu. Kita juga bisa buat daftar lagu yang perlu dinyanyikan oleh penyanyi nya.. Kalau acara 2 jam, mungkin bisa cukup untuk 20 lagu kali ya.. karena ngga mungkin kaan penyanyinya nyanyi terus tanpa henti. hehe ini perlu dikoordinasikan juga dengan pihak katering.
ini daftar lagu pernikahan yang saya buat:
- A Whole New World (Peabo Bryson)
- Aku Suka Caramu – Abdul & the Coffee Theory
- Because of You (Keith Martin)
- Bold As Love (Jimi Hendrix)
- Bubuy Bulan
- Dream a Little Dream of Me (Ella Firzgerald)
- Eternal Flames (The Bangels)
- Feels Like Home (Chantal Kreviazuk)
- First Day of My Life (Bright Eyes Lyrics)
- Fly Me to the Moon (Diana Krail)
- How Deep Is Your Love (The Bee Gees)
- How Long Will I Love You (Ellie Goulding)
- I Believe in a Thing Called Love (The Darkness)
- I Choose You (Sara Bareilles)
- I Do – Ten to Five
- I Do (Colbie Caillat)
- I Found a Reason (Cat Power)
- I Knew I Loved You (Savage Garden)
- I Wont Give Up
- I’m Gonna Marry You (Bruno Mars)
- If I Were a Ship (Hey Ocean)
- Lay Lady Lay (Bob Dylan)
- L-O-V-E (Joss Stone)
- Marry Me (Train)
- Menghujam Jantungku – Tompi
- Menikahimu – Kahitna
- Menjemput impian – Kla Project
- Mojang Priangan
- More Than Words (Frankie J.)
- My Girl (Bob Dylan)
- Oh Darling (The Beatles)
- Panon Hideung
- Pilihanku – Malliq & D’essentials
- Sea of Love (Cat Power)
- So Close (Jon Mclaughlin)
- Tak Ada yang Bisa – Andra & the Backbone
- Tak bisa ke lain hati – Kla Project
- Waiting On An Angel (Ben Harper)
- Waterfall (Jimi Hendrix)
- Wedding Song (Bob Dylan)
- Without You (Eddie Vedder)
- You Make Me Feel Like a Natural Woman (Aretha Franklin)
- Your Song (Elton John)
Masih perlu didengarkan ulang satu-satu untuk memastikan ngga ada lagu yang galau hahaha jangan sampe ada lagu yang isinya tidak berbahagia
dari daftar ini saya belum memisahkan mana lagu yang akan dinyanyikan saat resepsi, mana yang tinggal dipasang dari CD player. Perlu konsultasi sama Mirza.
Yang perlu diperhatikan saat hari H sih, yang penting ada satu panitia PJ musik. Tugasnya memastikan volume musik nyaman di kuping, jangan terlalu keras atau bising karena malah ganggu para tamu undangan. Kadang orang sound system kurang tanggap atau kurang peduli tentang hal inii, jadi kita perlu siap siaga memastikan suara nyaman di kuping. PJ musik juga mengkoordinasikan teman-teman yang kita minta nyanyi saat hari H. Sampai saat ini, teman yang saya minta nyanyi udah ada 5 orang. hehe nanti pas hari H, mereka tinggal dipanggil sama PJ musiknya.
Hmm.. sepertinya itu aja.. ada tambahan saran lain ngga ya? atau ada saran lagu pernikahan favorit kamu? Sila comment yaaa.. :D
trim's artikelnya sangat membantu sekali, kompor gas !!!
BalasHapus