sampai sekarang, puisi ini menjadi salah satu puisi yang paling saya suka.
puisi ini karya M. Aan Mansyur, judulnya Bermain Hujan.
entah kenapa, saya emang suka hujan. bau nya, suasana nya, udara nya, langit nya, dan lain-lain. Sukaa!
mungkin itu sebabnya saya suka puisi ini.
kalo ngga salah, saya dapet puisi ini dari kompas minggu, di kolom Sastra.
ini puisi nya:
#
Bermain Hujan
Pada mulanya hujan itu hanya ada di dalam mimpiku, di dalam tidurku, di sepasang mataku yang terpejam.
Kemudian hujan itu jatuh cinta kepada sepasang mataku yang tidak tidur. Aku selalu menemukan bebulu mataku basah bagai embun di rerumputan, di pagi dan sore hari.
Kemudian hujan itu jatuh cinta juga kepada tubuhku. Hujan senang sekali menyiram-memandikan tubuhku. Tubuhku tiba-tiba saja memiliki sebuah kamar mandi dengan sebuah kolam yang selalu penuh dengan hujan.
Kemudian hujan itu jatuh cinta kepada tempat tidurku, kepada kamarku, juga rumahku. Rumahku penuh hujan. Aku melihat lemari, kursi dan meja, pakaian, buku-buku, dan kenanganku berenang-renang di genangan hujan.
Kemudian hujan jatuh cinta kepada halaman rumahku. Hujan menenggelamkan pohon-pohon dan bunga-bunga yang pernah ditanam di taman itu. Aku melihat tangkai dan bangkai bunga mengapung-apung di depan rumahku.
Kemudian hujan itu juga jatuh cinta kepada jalan raya. Aku menyaksikan hujan itu berjalan seperti kendaraan di atasnya. Aku tak tahu akan berjalan menuju ke mana.
Engkau tahu? Aku selalu membayangkan hujan itu singgah di halaman rumahmu, mengetuk-ngetuk pintu rumahmu, mendesak masuk ke kamarmu, naik ke tempat tidurmu, merasuk ke tubuhmu, dan jatuh cinta kepada matamu.
Aku selalu berdoa, di dalam tidurmu, di dalam mimpimu, sepasang matamu yang terpejam melihat aku dan hujan, melihat aku bermain hujan, bermain hujan sendirian. Dan engkau ingin sekali menemani aku bermain hujan.
Makassar, 2008
#
penulisnya, mas Aan Mansyur, orang Makassar. http://pecandubuku.blogspot.com/ ini blog dia. Cek deh, bagus-bagus banget karya dia. Saya suka sebagian besar puisi dia. Kami bahkan sudah berteman di facebook loh, hehe ^_^ tapi mungkin dia ngga tau saya, maklum pujangga kan banyak fans nya.. ahay!
Dindin..
ReplyDeleteduniamu makin luas dan dipenuhi aneka talenta, semoga Allah arrohmanirrohiim memberkati setiap langkah mu.
aamiin..makasi oom..
ReplyDelete^_^
Suka puisinyaaa bangeeet... April suka banget sama hujan jugaa... puisiinya kereen...
ReplyDeletemakasih yaa ka.. karena tulisan2 kaka..jadi semangat nge-blog lagi.. setelaah kekecewaan bikin saya menghancurkan blog saya sendiri..hehehe...
Thank you so much... :)
Puisinya boleh april copy ke blog april gaaa??
asyiik, seneng bisa bermanfaat hehe. Iya nulis aja pril, kita ga pernah tau kapan tulisan kita bisa berguna buat orang lain, jadi kita perbanyak aja kemungkinan nya.
ReplyDeleteBoleh2, tapi jangan lupa cantumin nama penulis nya yah
oke2.. siap kaaa.... nanti april cantumin nama penulisnyaa.. :)
ReplyDeleteKeren Puisinya kak...penulisnya cantumi jga kak :)
ReplyDeletesudah.. itu penulisnya Aan Mansyur :)
Delete